Wednesday 28 November 2012

Rumah Berhantu?

Hari ini sangat menyedihkan mendapat kabar salah satu sahabat meninggal dunia karena sakit.Beberapa orang bilang sejak dia  pindah ke rumah baru dia jadi sakit-sakitan. Usianya terbilang muda, 28 tahun pertama kena asam urat dan tidak bisa jalan. setelah berobat sembuhlah si asam urat namun terdengar kabar lagi dia masuk rumah sakit karena dadanya sesak, setelah diperiksa diagnosa dokter menyebutkan paru-parunya mengembang dan waktu kami ke sana lehernya bengkak dan sulit berbicara.

Cerita sakitnya bermula waktu dia membeli sebuah rumah second bekas orang Arab yang baik (jadi ingat saat dia memuji si empunya rumah yang memberinya rak dapur dan korden....) harga rumah tsb 400 juta dengan luas 100 m an 2 lantai. Rumah  di gang yang muat 1 mobil. apa terlalu murah? sepertinya tidak ..yah mungkin agak murah karena rumah tsb baru dibangun 2 tahun.Apakah berhantu? who knows.. karena ciri-ciri umum seperti di bawah ini tidak terjadi..

Apa ciri-ciri umum  rumah berhantu?
Terlihat penampakan, mendengar suara aneh, berbau bau aneh, merasa "titik-titik dingin" dalam sebuah ruangan, melihat benda-benda yang telah dipindahkan atau  hewan peliharaan Anda bertingkah gelisah semua itu menunjukkan  gejala rumah anda berhantu (sumber : ASSAP - Association for the Scientific Study of Anomalous Phenomena )

Semoga Allah memberikan tempat terbaik untuk sahabatku bersama putra kecilmu yang telah mendahului menghadap Nya..

No comments:

Post a Comment